BAGI ANDA YANG MEMBUKA ACCOUNT MELALUI BLOG INI AKAN MENDAPATKAN FASILITAS WITHDRAWAL DAN DEPOSIT SECARA INSTAN SERTA SABTU MINGGU KAMI TETAP MELAYANI WITHDRAWAL DAN DEPOSIT.

Kamis, 29 Maret 2012

Pengertian Spread



Spread adalah selisih antara harga bid dan harga ask.
Harga Ask adalah harga beli atau buy
Harga Bid adalah harga jual atau sell

Nah di dalam forex kita mengenal istilah 2 harga, yaitu harga bid dan harga ask, pada standar metatrader, harga keliatan cuma satu (yaitu harga bid) namun sebenarnya ada harga ask yang disembunyikan. Untuk memunculkannya bisa dengan cara menekan F8 pada chart, pilih tab common, dan centang Show Ask Line.
Maka muncullah harga ask dengan garis merah, harga bid dengan garis abu-abu.


Atau anda bisa melihat harga bid dan ask pada jendela kiri market watch:



Nah selisih dari harga inilah disebut dengan spread. Misalkan pada gambar di atas di Pair GBPUSD, harga bid 1.59869 dan harga Ask 1.59904 (ini adalah pricing 5 digit) maka spread = 1.59904-1.59869 = 35 pips atau jika pada pricing 4 digit adalah 3.5 pips.
Ingat: 100 pips di 5 digit pricing sama nilainya dengan 10 pips di 4 digit pricing.

Nah, spread ini adalah biaya yang harus dikeluarkan oleh kita pada saat melakukan transaksi. Jika misalkan kita buy, pada jendela terminal,  posisi kita sudah langsung minus spread, kalo dalam contoh di atas langsung -3.5 pips. Tentu saja semakin kecil spread yang kita dapatkan maka kita semakin diuntungkan namun sebaliknya jika spread sangat besar, maka kita yang akan dirugikan.

Spread ini sendiri ada yang floating ada yang fixed, jika yang floating khususnya di pricing 4 digit maka spread akan selalu tetap tidak berubah-ubah kecuali ada peraturan broker yang akan menaikkan spread di waktu-waktu tertentu seperti pengumuman ekonomi sebuah negara atau sesi asia yang low liquidity. Tapi bagi yang 5 digit pricing maka spread ini akan berubah-ubah, seperti di GBPUSD di atas, bisa 3.5 pips nanti dalam hitungan detik bisa menjadi 2.1 atau 2.5. Katanya ini terjadi akibat adanya penawaran dan permintaan dari interbank yang mereka gunakan. Yah gak taulah kalo masalah ini karena ini hanya sebatas teori, kenyataannya sih saya agak ragu ceritanya seperti itu.

Spread beda dengan komisi, soalnya masih ada broker yang menerapkan sistem komisi, tapi sekarang ini sudah banyak broker yang no komisi agar biaya transaksi kita tidaklah mahal. Ya namanya pedagang sih sama semua, kita pasti cari harga yang paling murah bukan?

Nah, sayang sekali di platform metatrader 4 tidak ada keterangan spread yang bisa kita lihat, tapi di platform2 lainnya sudah ada informasi spread ini seperti oanda dan fxcm. Jadi gak perlu hitung2 lagi, Tapi di metatrader kita tetap bisa kok mengetahui spread dengan cepat yaitu dengan cara menggunakan custom indikator yang banyak terdapat di dunia maya.

 
Design by hairul | micro forex - manado | trader forex